Monday, December 27, 2010

Tugas Sistem Operasi


    • Manajemen memori: suatu kegiatan untuk mengelola memori computer, proses ini menyediakan cara mengalokasikan memori untuk proses atas permintaan mereka, membebaskan untuk digunakan kembali jika tidak diperlukan. Salah satu bagian sistem operasi yang mempengaruhi dalam menentukan proses mana yang diletakkan pada antrian.
    • Tujuan dan sasaran manajemen memori adalah untuk memproses dan fasilitas masukan atau keluaran secara efisien, sehingga memori dapat menampung sebanyak mungkin proses dan sebagai upaya agar program atau proses tidak dibatasi kapasitas memori fisik di system computer
    • Fungsi manajemen memori
      • Mengelola informasi memori yang dipakai dan tidak dipakai.
      • Mengalokasikan memori ke proses yang memerlukan.
      • Mendealokasikan memori dari proses yang telah selesai.
      • Mengelola swapping antara memori utama dan disk.
  • Klasifikasi menejemen memori
    Manajemen memori nyata
    • System khusus untuk pemakaian tunggal
    • Sistem Multiprogramming
      • Pemartisian statis : dapat di relokasi; ditempatkan secara absolute
      • Pemartisian dinamis
    Manajemen memori maya: kemampuan mengalamati ruang memori melebihi memori utama yg tersedia.
    • System paging
    • System segmentasi
    • Kombinasi paging dan segmentasi
  • Perbedaan Segmentasi dan Paging
    • Segmentasi melibatkan programer (programer perlu tahu teknik yang digunakan), sedangkan denganpaging, programer tidak perlu tahu teknik yang digunakan.
    • Pada segmentasi kompilasi dilakukan secara terpisah sedangkan pada paging, kompilasinya tidakterpisah.
    • Pada segmentasi proteksinya terpisah sedangkan pada paging proteksinya tidak terpisah.
    • Pada segmentasi ada shared code sedangkan pada paging tidak ada shared code.
    • Pada segmentasi terdapat banyak ruang alamat linier sedangkan pada paging hanya terdapat saturuang alamat linier.
    • Pada segmentasi prosedur dan data dapat dibedakan dan diproteksi terpisah sedangkan pada paging prosedur dan data tidak dapat dibedakan dan diproteksi terpisah.
    • Pada segmentasi pengubahan ukuran tabel dapat dilakukan dengan mudah sedangkan pada Paging pengubahan ukuran tabel tidak dapat dilakukan dengan mudah.
    • Segmentasi digunakan untuk mengizinkan program dan data dapat dipecahkan jadi ruang alamat mandiri dan juga untuk mendukung sharing dan proteksi sedangkan paging digunakan untuk mendapatkan ruang alamat linier yang besar tanpa perlu membeli memori fisik lebih.
  • Multi programming dengan pemartisian statisan statis adalah memori dibagi sejumlah partisi tetap, pada partisi tersebut proses-proses ditempatkan.
  • Strategi Penempatan Program Ke Partisi : Satu Antrian Tunggal Untuk Semua Partisi
    Keuntungan : Lebih fleksibel serta implementasi dan operasi lebih minimal karena hanya mengelola satu antrian.

    Kelemahan : Proses dapat ditempatkan di partisi yang banyak diboroskan, yaitu proses kecil ditempatkan di partisi sangat besar.
  • Satu Antrian Untuk Tiap Partisi (banyak antrian Untuk Seluruh Partisi)
    Keuntungan : Meminimalkan pemborosan memori
    Kelemahan : Dapat terjadi antrian panjang di suatu partisi sementara antrian partisi - partisi lain kosong
  • Multiprogramming dengan Pemartisisan Dinamis
    Kelebihan: Jumlah , lokasi dan ukuran proses di memori dapat beragam sepanjang waktu secara dinamis.
    Kelemahan:
    • Dapat terjadi lubang-lubang kecil memori di antara partisi-partisi yang dipakai.
    • merumitkan alokasi dan dealokasi memori
    Solusi: Lubang-lubang kecil di antara blok-blok memori yang digunakan dapat diatasi dengan pemadatan memori yaitu menggabungkan semua lubang kecil menjadi satu lubang besar dengan memindahkan semua proses agar saling berdekatan.
  • Strategi Alokasi Memori
    • First fit algorithm : memory manager men-scan list untuk menemukan hole yg cukup untuk menampung proses yg baru. Proses akan menempati hole pertama yg ditemuinya yg cukup untuk dirinya.
    • Next fit algorithm : sama dengan first fit, tetapi pencarian hole dimulai dari hole ditemuinya dari scan sebelumnya.
    • Best fit algorithm : dicari hole yang akan menghasilkan sisa paling sedikit setelah dimasuki proses.
    • Worst fit algorithm : kebalikan dari best fit.
    • Quick fit algorithm : mengelompokkan hole-hole dan membuat listnya sendiri. Misalnya, ada list untuk hole 4K, satu list untuk 8K, dst.
  • Sistem Buddy Memori di susun dalm senari blok-blok bebas berukuran 1,2,4,8,16 byte dst, sampai kapasitas memori.
  • Sistem manajemen file dapat disebut juga tumpukan record. Kumpulan record data yang memiliki sifat umum yang sama atau untuk menyatakan kumpulan objek-objek sejenis dengan struktur data yang sama. Kumpulan perangkat lunak / procedure / routine yang disediakan untuk melayani pennggunaan file bagi user.
  • Fungsi manajemen file:
    • Menciptakan atau menghapus suatu file atau menambah file
    • Mengurutkan suatu file dalam sebuah direktori
    • Pemakaian bersama untuk satu atau beberapa file
    • Back up, recovery file, keamanan file yang menjamin file tidak rusak
    • Mengacu file dengan nema simbolik
  • Sifat file data
    • Ukuran harus sangat besar
    • Persistence: tidak akan hilang saat catu daya diputuskan
    • Share abilitas: dipakai bersama oleh berbagai program applikasi
  • Sasaran system manajemen
    • Menyediakan layanan manajemen data bagi user atau program aplikasi
  1. Retrieve all (dapat mengakses seluruh data/file data)
  2. Retrieve one (dapat memilih sebuah record tertentu)
    *Pointer data: sequensial; random
  3. Retrieve next
  4. Retrieve previous
  5. Insert data (depan, tengah, belakang)
  6. Delete data
  7. Edit data
  • Menjamin validitas pada suatu file
  • Optimasi kinerja:
    • User : waktu tanggap / respon time
    • System : banyak data dapat diakses dalam satuan waktu
  • Menyediakan dukungan perangkat I/O

     

No comments: